Pada
tahun 2012 ini, Soal Ujian Praktik Kompetensi Kejuruan terdiri atas 3
(tiga) paket soal, masing-masing Paket soal terdiri atas 2-4 Soal
Praktikum. Soal-soal tersebut pada dasarnya cukup simpel, tak memiliki
kesulitan yang cukup tinggi, sebab penyelesaian soal-soalnya dapat
diselesai menggunakan konfigurasi Server Dasar. Terkadang peserta Ujian
Praktik Kompetensi Kejuruan sangat kakuh saat menghadapi Ujian tersebut,
namun menurut penulis, soal-soal tersebut tidak begitu sulit bahkan
sangat mudah, jika Peserta Ujian sudah memiliki dasar atau pemahaman
tentang Sistem Operasi Server (Sistem Operasi Linux) sebelumnya.
Banyak Sekolah Menengah Kejuruan yang membuka Jurusan Teknik Komputer
& Jaringan (TKJ) namun, mereka tidak paham bentul apa sebenarnya
Komputer & Jaringan itu., dan terkadang sekolah bersangkutan
berpikirian bahwa Jurusan TKJ itu, lapangan kerjanya seperti Toko-toko
Komputer, Perkantoran yang membutuhkan tentang IT yang pekerjaan hanyak
sebatas Ms-Office, dan lain sebagainya., akan tetapi Jurusan Teknik
Komputer & Jaringan memiliki Output ke arah Jaringan yang cukup
Modern, seperti Pembangunan Jaringan antar kota misalnya, Penerapan
Sistem Jaringan yang dapat saling berhubungan antara kota 1 dengan kota
yang lainnya, itu sebenarnya output dari jurusan Teknik Komputer &
Jaringan.,
Untuk Menjadi Seorang Teknisi Komputer tidak memerlukan sebuah
pendidikan secara formal, cukup dengan memahami dasar Teknisi Komputer
dan bekerja di Toko Komputer, sudah bisa jadi Teknisi Komputer Handal.
Materi Pembelajaran atau kurikulum pembelajaran di SMK jurusan TKJ
sebenarnya sejak Siswa duduk di Kelas 1 SMK, sudah harus diperkenalkan
tentang Dasar Linux Operating System, sebagai System Operasi Jaringan.,
jika SMK-SMK menerapkan hal tersebut, penulis rasa Soal-soal praktikum
Ujian Kompentensi Kejuruan TKJ tidak akan membuat Guru-guru Mata Diklat
Produktif kewalahan. Okey.., itu hanya sekedar pengantar dari penulis,
yang menjelaskan secara singkat tentang jurusan Teknik Komputer dan
Jaringan di SMK., berikut pembahasan inti dari postingan ini:
Pembahasan Soal Ujian Kompetensi TKJ
Semua Paket soal Ujian Praktik Kompetensi Kejuruan TKJ, memberikan ketentuan bahwa PC Server harus menggunakan OS Linux, distribusi tidak di tentukan., Anda dapat menggunakan Distribusi Linux apapun, yang penting OS tersebut dapat digunakan untuk menyelesaikan Soal-Soal Praktik tersebut. Pada pembahasan ini Penulis menggunakan Distribusi Linux Debian.Untuk menyelesaikan Soal-soal Praktikum Ujian Kompetensi diharuskan kepada setiap Peserta Ujian, memahami tata cara Instalasi Sistem Operasi Linux dengan Baik, dalam hal ini Distribusi Linux Debian. Pemahaman Instalasi Linux yang perlu dipahami yakni bagaian pembuatan partisi, sebab hal terpenting dari Instalasi Sistem Operasi Linux yaitu Partisi. Pembuatan Partisi Linux dengan Partisi Microsoft Windows jelas berbeda.
A. Pembahasan Instalasi Linux Debian
Instalasi GNU/Linux Debian terdiri atas beberapa mode Instalasi yaitu
Mode Text dan Mode GUI (Graphics User Interface). Perbandingan mode
instalasi antara Mode Text dan Mode GUI yaikni terdapat pada kecepatan
dan kemudahannya. Pada mode text instalasi lebih cepat, namun Perangkat
input device yang dapat digunakan hanyalah keyboard, sedangkan pada
mode GUI Perangkat Input device yang dapat digunakan keyboard dan mouse.
Tingkat kesulitan dari Mode instalasi text yaitu terlihat pada proses
dan langkah-langkah instalasinya, namun dengan demikin Mode Instalasi
text lebih cepat dibandingkan Instalasi GUI. Hal yang membuat Mode
Instalasi GUI kurang cepat dibandingkan Mode Text yaitu Model Instalasi
GUI memerlukan memori yang cukup besar untuk melakukan instalasi secara
normal, sedangkan Mode Instalasi Text tidak memerlukan Memory yang cukup
besar.
Instalasi Debian GNU/Linux berbasis GUI pertama kali tersedia pada versi Debian 4 dengan codename “Etch”.
Mode GUI ini, memang sangat memudahkan dalam proses Instalasi Debian,
karena kemudahan dalam proses instalasinya. Pada Module ini akan
dipaparkan tentang cara Instalasi Debian GNU/Linux dengan Mode text.
Mengapa penulis menggunakan mode text pada Module ini ? Sebab penggunaan
Mode Text lebih cepat dan tidak memerlukan waktu yang cukup lama dalam
proses.
Untuk pembahasan selanjutnya silahkan klik link Download Berikut:
Download: Ebook Cara Install Debian | Mirror 1 | Mirror 2 | Mirror 3
B. Pembahasan Soal Ujian untuk Semua Paket
Untuk mendapatkan Materi Persiapan Ujian Kompentesi dalam bentuk PDF, silahkan klik beberapa link berikut:
Silahkan dibaca baik-baik semua materi yang disajikan pada Blog/Situs
ini., semoga bermanfaat bagi Anda. Doa Penulis menyertai Anda., semoga
dengan adanya postingan ini dapat membuat Anda lulus Ujian Praktik
Kompetensi Kejuruan TKJ 2012.
**** Selamat Membaca ****